Kata mereka, mereka menyukai sinar
matahari
Penyeimbang jagad katanya
Kata mereka juga tanpa matahari, semua
pasti jatuh tersesat dari porosnya
Termasuk bagian terkecil juga
pemegang rekor subjek paling angkuh, siapa lagi kalau bukan manusia
Kata mereka, mereka menyukai sinar
matahari
Tapi jika tidak terlalu menyengat
Jika mereka membutuhkan sandang
untuk dikeringkan
Jika sudah jenuh dari minus derajat
celcius
Jika ini
Jika itu
Semua bersyarat
Aku temukan aku salah; menyangka menyukai itu sederhana,
Semakin aku naiki anak tangga usia,
ternyata definisi mengenai sederhanaku salah kaprah.
Kata mereka lagi dengan mantap bahwa
menyukai itu sederhana
Nyatanya, sesak dengan jika dan
prasyarat
Lalu, justifikasi mulai diajukan
Kata mereka lagi dengan penuh retorika, “Semua di dunia ini relatif.”
Yogyakarta, 4 Juli 2016
Asik sebentar lagi lebaran.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar